Pekerjaan refractory adalah salah satu spesialisasi BAT REFRACTORIES, kami memiliki lebih dari 15 tahun pengalamanbekerja di bidang refraktori dalam pekerjaan berikut :
» Pekerjaan pemasangan batu tahan api
» Pekerjaan pengecoran Castable
» Pekerjaan ramming Refractory
» Pekerjaan gunning Refractory
Didukung oleh tim yang berkualitas, pengawas dan tenaga ahli yang terampil dan juga menggunakan peralataninstalasi yang mutakhir, kami dapat memberikan pelayanan terbaik pekerjaan refractory di bidang Pembangkit listrik, pabrik Petrokimia, Minyak dan gas, peleburan baja, Non ferrous smelter plant, Lime dan semen plant, dan industriumum.
Sebagai contoh, bagaimana menempatkan sendi ekspansi (expansion joint) adalah salah satu hal yang sangat pentingdalam pemasangan refraktori, dan tim kami memiliki pengetahuan dan pengalaman yang baik dalam pekerjaan ini.
- Pekerjaan pemasangan batu tahan api
Untuk mendukung sebuah pekerjaan yang besar, divisi bata api kami di lengkapi dengan alat-alat yang khusus untuk menjamin pekerjaan kami sesuai dengan standar permintaan Customer, misalnya mesin pemotong bata api dengan pisau potong diamond dari ukuran diameter 14″ sampai 24″, kemudian mesin pemasang bata api untuk rotary kiln dengan diameter 4 – 6 meter, dan lain-lain.
Pekerjaan Pemasangan Batu Api
- Pekerjaan pengecoran Castable
Jumlah air yang perlu di tambahkan untuk pencampuran castable adalah salah satu hal yang sangat penting dalam instalasi atau pemasangan refractory, khususnya untuk tipe Low Cement Castable, untuk melaksanakan pekerjaan semacam itu, divisi refractory kami di lengkapi dengan mixer khusus berupa paddle mixer dengan kapasitas 50 kg sampai 400 kg, vibrator unit untuk memadatkan pengecoran, dan lain-lain.
Pekerjaan Pengecoran Castable
- Pekerjaan ramming Refractory
Untuk menyediakan jasa terbaik dalam pekerjaan ini, kami delengkapi dengan alat-alat khusus, seperti Air hammer, dari ukuran kecil sampai dengan ukuran besar.
Pekerjaan Ramming
- Pekerjaan gunning Refractory
Pemasangan refractory dengan sistem gunning sangat cepat dalam pengaplikasiannya, kapasitasnya bisa mencapai 5 (lima) ton per jam dan hasil pemasangan yang bagus, karena di semprot dengan udara terkompresi sampai 115 Psi. Untuk pekerjaan ini kami telah di lengkapi dengan 3 unit “Reed gun”, mesin gunning Amerika dengan jangkauan sampai 100 meter dan kompresor udara sampai 115 Psi, dengan kapasitas gunning mencapai 375 CPM.
Pekerjaan gunning Refractory